San Andreas Network Posted March 6, 2022 Posted March 6, 2022 CRIMINALITY — POLITIC & DEPARTMENT — VACATION — SPORT — AUTOMOTIVE — EVENT & COMMUNITYMakanan dan Minuman Berbahaya bagi Otak yang Kalian Perlu KetahuiWritten by Rachel Grezyl Photographed by : Google (Los Santos, 3 Maret 2022) Otak adalah bagian terpenting dalam tubuh manusia karena otak adalah pusat yang mengatur semua sistem dalam tubuh agar berfungsi sebagaimana mestinya. Maka, sangat penting menjaga kesehatan otak agar dapat menjalankan fungsinya dengan baik. Makanan merupakan hal yang dapat menyenangkan hati dan perut. Makanan sangat berpengaruh bagi kesehatan manusia. Ada beberapa jenis makanan yang dipercaya bisa meningkatkan kualitas otak, tetapi tidak sedikit juga makanan yang malah menurunkan kinerja otak. Pada dasarnya, tidak ada yang tidak dapat dilakukan oleh otak. Maka, penting untuk mengetahui makanan apa saja yang kita konsumsi dan mengetahui mana yang tidak baik untuk otak. Berikut beberapa makanan atau minuman yang harus kita hindari agar memaksimalkan kinerja otak. Photographed by : [fotografer] SPACERMakanan pertama adalah kentang goreng dan makanan lain yang digoreng. AGEs (Advanced Glycation End-product) adalah bahan kimia yang ditemukan secara alami di dalam tubuh dan dalam jumlah tinggi di daging merah, produk susu, dan makanan yang dimasak pada suhu tinggi seperti makanan yang digoreng. Para peneliti menemukan bahwa tikus dan manusia dengan tingkat AGE berlebih memungkinkan risiko memiliki masalah mental dan memori. Makanan selanjutnya adalah karbohidrat olahan. Pizza, pasta, dan burger adalah jenis karbohidrat olahan yang berbahaya bagi kesehatan otak. Pasalnya, karbohidrat olahan mengandung indeks glikemik tinggi yang dapat menimbulkan peradangan pada bagian memori otak. Mereka yang terlalu sering mengonsumsi karbohidrat olahan dapat mengalami penurunan memori. Photographed by : Google SPACERMinuman pertama yang dapat menurunkan kinerja otak adalah minuman manis. Soda, minuman bergula, minuman cepat saji, dan minuman berenergi dapat berbahaya bagi kesehatan otak. Minuman manis tidak hanya menambah lingkar pinggang, tetapi juga meningkatkan risiko diabetes tipe 2 dan Alzheimer. Pasalnya, kandungan fruktosa atau gula jagung yang tinggi memiliki efek negatif pada otak, yaitu menurunkan fungsi otak, memori, dan pembentukan neuron otak. Minuman kedua adalah alkohol. Ketika mengonsumsi dalam jumlah tertentu, alkohol memang dapat memberikan efek relaksasi. Namun, jangan ditanya kalau dikonsumsi secara berlebihan, akibatnya bisa berdampak serius pada otak. Penggunaan yang sangat berlebihan bisa mengurangi volume otak, termasuk kehilangan ingatan, gangguan penglihatan, dan ketidakseimbangan kerja tubuh. Tidak sampai disitu, penggunaan alkohol yang sudah melebihi dosis hariannya dapat menyebabkan gangguan emosional. Daripada mengonsumsi makanan dan minuman diatas, lebih baik meningkatkan konsumsi makanan yang dapat memaksimalkan kerja otak seperti salmon, susu, dan sayuran hijau tua seperti bayam dan brokoli yang dapat memaksimalkan sistem kerja saraf pusat sehingga, meningkatkan kemampuan memori dan fokus. Spoiler Kamu dapat memberikan komentar untuk berita ini di bawah dengan format berikut, Email : Comment :
Ariqfadhil24 Posted March 6, 2022 Posted March 6, 2022 Email : [email protected] Comment : Harus diperhatikan sebelum mengkonsumsi makanan dan minuman.
kizzables Posted March 6, 2022 Posted March 6, 2022 Email : [email protected] Comment : Kenapa yang jahat untuk tubuh justru enak ya?
JazyGuzyal Posted March 6, 2022 Posted March 6, 2022 Email : [email protected] Comment : Jadi selama ini aku penyakitan?
$Rajoo$ Posted March 6, 2022 Posted March 6, 2022 Email : Cadeygemas@smail.com Comment : Padahal makanan kesukaan akuu semuaaa.
brainfreeze52 Posted March 6, 2022 Posted March 6, 2022 Email : [email protected] Comment : Waduh pizza juga termasuk ya, jadi agak khawatir.
Adikusumah Posted March 6, 2022 Posted March 6, 2022 e-mail: [email protected] comment: Tapi otakku masih sehat hehe
Recommended Posts
Create an account or sign in to comment
You need to be a member in order to leave a comment
Create an account
Sign up for a new account in our community. It's easy!
Register a new accountSign in
Already have an account? Sign in here.
Sign In Now